Alhamdulillah, pada Hari Jumat dan Sabtu, 27 dan 28 Agustus 2021 telah dilaksanakan pelatihan dan Pendampingan Analisis Sistem Tenaga Listrik dengan ETAP Bagi Guru-guru SMK. Kegiatan ini dihadiri oleh 73 orang guru SMK Bidang keahlian Teknik Instalasi Listrik, Otomasi Industri, dan Jaringan Tenaga Listrik dan Pembangkit Tenaga Listrik.. Kegiatan dini diisi oleh Dosen-dosen Jurusan Pendidikan Teknik ELektro Fakultas Teknik Universitas Negeri Yogyakarta yang juga pengurus ADGVI Pusat maupun Wilayah Yogyakarta diantaranya yaitu
- Dr. Sunaryo Sunarto, M.Pd. (Ketua ADGVI Wilayah Yogyakarta)
- Ir. Muhamad Ali, MT, IPM (Sekretaris 1 ADGVI Pusat)
- Dr. Ir. Hartoyo, MT
- Dr. Ir. Djoko Laras Budyo Taruno, M.Pd.
- Usman, S.Pd, MT
- Dyah Ayu, S.Pd.
- Winarno Surahmat
- Mahasiswa-mahasiswa JPTE